SalamWeb, Browser Internet Islami Pertama di Dunia


Anda ingin browsing internet dengan pengalaman Islami? Kini telah hadir SalamWeb.

SalamWeb adalah sebuah produk browser internet yang menghadirkan pengalaman Islami dan tentunya aman dari konten-konten yang merusak moral.

"Kami adalah yang pertama di dunia sebagai peramban web bersertifikat Syariat," terang pihak SalamWeb di situs resmi mereka.

Menurut pihak SalamWeb, produk browser mereka telah disahkan oleh Dewan Pengawas Syariat Amanie. Sesuai dengan Ekonomi Digital Islami Miyar oleh Perusahaan Ekonomi Digital Malaysia (MDEC).

Produk bikinan Malaysia ini dibangun dengan mesin browser Chromium. Beberapa fitur di SalmWeb dibuat untuk menandai konten-konten tak baik. Fitur tersebut adalah SalamProtect.

Ingin mencoba browser Islami SalamWeb? Unduh di Google Play dan iTunes.

Sumber : inilah.com

Belum ada Komentar untuk "SalamWeb, Browser Internet Islami Pertama di Dunia"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel