Pegawai Negeri Bersarung di Hari Santri Nasional


Bupati Pamekasan Badrut Tamam menginstruksikan seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan pemkab setempat, agar mengenakan sarung dan batik dalam rangka memeriahkan Hari Santri Nasional (HSN) 2018.

Instruksi ini sesuai SE Bupati Pamekasan tentang rangkaian kegiatan HSN 2018 yang ditandatangani sejak Jum'at (5/10/2018) lalu. Edaran tersebut berlaku bagi seluruh ASN menyusul peringatan HSN yang dimeriahkan setiap 22 Oktober.

Dalam edaran tersebut, bupati menginstruksikan seluruh jajaran ASN beserta jajaran pimpinan vertikal hingga seluruh karyawan agar diteruskan sekaligus mengindahkan edaran dalam tiga regulasi berbeda. Terhitung sejak Senin hingga Rabu (22-24/10/2018) mendatang.

Pada hari pertama, para ASN diwajibkan mengenakan atasan batik dan bawahan sarung bagi pegawai putra dan bawahan kain panjang atau sarung bagi pegawai putri. Sementara hari kedua, Selasa (23/10/2018). Para ASN wajib mengenakan sarung seperti hari pertama, tapi atasan mengenakan pakaian warna putih.

Pada hari terakhir, yakni Rabu (24/10/2018) mendatang. Para ASN juga tetap mengenakan bawahan sarung atau kain panjang, sedangkan pakaian atasan bebas, yakni tidak harus batik ataupun batik. Edaran tersebut berlaku selama tiga hari kedepan.

"Kami mewajibkan semua ASN di lingkungan pemerintah kabupaten Pamekasan, menggunakan sarung selama tiga hari. Hal ini untuk memeriahkan HSN yang bertepatan pada 22 Oktober (2018) ini," kata Bupati Pamekasan Badrut Tamam, beberapa waktu lalu.

Tidak hanya bagi para ASN laki-laki, keharusan tersebut juga berlaku bagi seluruh ASN perempuan di lingkungan pemkab Pamekasan. "ASN perempuan juga wajib menggunakan sarung batik tradisional, sekaligus sebagai pengenalan dan kecintaan kita terhadap batik tradisional di Pamekasan," ungkapnya.

Dalam momentum peringatan HSN 2018, nantinya dijadwalkan akan digelar kegiatan kirab yang melibatkan ribuan santri dari berbagai pondok pesantren di Pamekasan. Mereka akan melakukan kirab yang berpusat di area Monumen Arek Lancor dan finish di depan kantor bupati Jl Kabupatan 107. (aco)

Belum ada Komentar untuk "Pegawai Negeri Bersarung di Hari Santri Nasional"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel